Travelling

Thursday, August 25, 2011

Katsusei - Buka Bareng Blogger

Yippi senang dapat email undangan Buka Bareng Blogger di Restoran Katsusei di Grand Indonesia East Mall, Garden District 2, Level 5 unit GD2 No. 16, yang diadakan tanggal 19 Agustus 2011. Berbekal cerita tentang Gado Gado Boplo (walau sangat tidak percaya diri).

Restoran Katsusei ternyata adalah restoran pertama yang khusus menyajikan Katsu yang ada di Jakarta. Katsusei merupakan restoran katsu waralaba dari Jepang, yang pertama kali di Utsunomiya, kira kira 1 jam ke utara Tokyo. (ehh berharap bisa kesini deh).
Katsu adalah hidangan khas Jepang yang digoreng dengan Panko, yaitu remah roti (mungkin disini disebut tepung panir). Salah satu keunikan dari katsu adalah dimakan dengan goma (wijen yang berwarna emas) yang dihancurkan dan diberikan katsu sauce.
Jenis-jenis daging dapat dijadikan katsu, baik daging merah, daging putih atau sea food. Katsusei mengimpor bahan baku langsung dari Jepang, seperti Scallop dari Hokkaido dan Oyster (tiram) dari Yokohama. Bahkan panko (remah roti) ,Soyu (kecap asin) ,panzu sauze,goma (wijen warna emas) juga diimpor dari Jepang, guna mendapatkan standar kualitas produk terbaik.
Beberapa menu andalannya antara lain Beef katsu-nabe set, Shrimps fry set dan Beef Mix Platter untuk paket sharing. Tidak ketinggalan juga wanpaku Set untuk anak anak. Selain produk halal ada juga katsu non halal, yang pastinya pengolahannya dipisahkan tersendiri.

Nah...bagaimana dengan buka bareng blogger yang didukung oleh Fimeladotcom , IDMultiply,dan Grand Indonesia, apa saja yang disajikan, jreeng..jreeng...

Loncat dari daerah ujung berung, saya harus melakukan strategi perjalanan. Bagaimana tidak, saya yang pulang kantor jam setengah lima, harus cabut sejam sebelumnya, karena saya naik bis feeder yang jam setengah 4. Hari biasa saja dari Sentul ke Jakarta bisa hampir 2 jam, apalagi acaranya hari jumat. Syukur saya bisa minta izin ;). Jam 5 an saya sudah mendarat. Tidak sulit mencari restoran Katsusei ini. Masuk dari Pintu East Mall, lurus , mentok ke kiri,langsung naik pake lift ke lantai 5. Keluar lift langsung ketemu Restoran Katsusei ini.
Waww..ternyata sudah banyak peserta yang datang, registrasi ulang dan setelah itu saya disuruh poto dulu. sesi poto selesai, saya kenalan dengan farah, mbak yanti,dan ketemu dessy aka @coffeecream. Masuk ke restoran Katsusei yang sangan berkesan rumahan. Dinding yang dilapisi dengan keramik keramik jepang yang lucu. Sangat cocok untuk membawa keluarga disini, kumpul dengan teman-teman juga nyaman dilakukan.
Suasana Ruang Di Katsusei
Duduk diruangan yang agak besar, kenalan dengan teman-teman yang lain.  Saya satu meja berdelapan orang. Menjelang berbuka disediakan secangkir teh  Ocha. Cangkirnya sangat imut. Terus ditambah dengan kolak ala Katsusei. Pas beduk manghrib kami menikmati hidangan tersebut. Rasa teh sangat berbeda dengan teh biasa yang saya minum, bukan teh along ya, tapi ada bau melati, tapi pahit teh nya juga terasa bercampur rasa manis. Kolak yang disediakan juga enak.

Oya juga disediakan Edamame, kacang kedelai hijau yang direbus. Saya minta ijin shalat maghrib dulu.
Weww, ternyata acara sudah dimulai. Acara pembuka tentang pengenalan daging yang disampaikan oleh Chef Irwan, yang sudah 18 (delapan belas) tahun malang melintang di dunia per-dagingan. 

Chef Irwan menerangkan bahwa daging yang digunakan di Restoran Katsusei adalah daging dari Sapi Wagyu, yang rasanya berbeda sekali dengan daging biasa. Daging sapi wagyu ini di impor. Sapi wagyu sangat dijaga ketat makanannya sehingga menghasilkan daging yang enak. Chef Irwan juga menerangkan untuk menghilangkan rasa amis dari daging, bisa dapat dengan memberikan lada atau garam pada daging. Sapi Wagyu juga rutin dilakukan pemijatan untuk meratakan daging di badan sapi (ada ada saja ya).
Macam-Macam Daging
Selesai urusan perdagingan, saya dan teman-teman mulai memakan makanan pembuka Edamame .Dilanjutkan Chawan Mushi yang berisi potongan ayam, jamur, dan kacang. Dibaur dengan adukan telur (sepertinya) rasa asin  dan hangat yang enak sangat cukup sekali diperut kami. Makanan pembuka terakhir yaitu Agedashi Tofu yang berisi tahu, bumbu ikan cakalang dan air jahe. maknyoss pastinya. Wagyu juga terhidang, yang dimakan dengan cocolan dengan goma dicampur sauce yaitu Wijen yang ditarok di mangkuk kecil ditumbuk ,dihaluskan, ini merupakan khas Katsusei ,
Goma (wijen emas)
Tempat menaruk alat menumbuk

Chawan Mushi
Agedashi Tofu
Steak Wagyu

Baru selesai menghabiskan makanan pembuka kami sudah dihidangkan manu utama yaitu Original Udon. Semangkok Udon yang sangat saya suka (karena saya suka segala sesuatu yang berbau kuah). Original Udon ini campuran mie yang besar, ditambah sayur dan telor, diberi kuah. Hangat dan segar.
Original Udon
Baru kelar menghabiskan Original Udon, datang lagi Katsu Platter (Beef, Chicken, Scallop, and Shrimp) . Hidangan katsu yang bermacam-macam ini khusus disajikan untuk buka bareng blogger (makasih,terharu) . Karena biasanya hidangannya satu-satu tidak bercampur. Sepiring Katsu menuntaskan menu utama berbuka malam itu.
Katsu Platter (Beef, Chicken, Scallop, and Shrimp)
Kami kembali diberikan teh ocha hangat yang gunanya untuk menghilangkan rasa amis di mulut. Teh yang saya suka !!.
Ocha
Terakhir makanan penutup Mango Pudding dan Macha Ice Cream. Sungguh penutup yang sempurna. Rasa mangga yang asem manis menetralkan makanan sebelumnya.
Mango Pudding
Macha Ice Cream
Restoran Katsusei sangat memuaskan hidangan, cocok buat berbuka puasa. walau saya terengah-engah menghabiskan, rasa enak makanan yang disajikan membuat saya tuntas menyelesaikan semua hidangan.
Mas Iriel Parmanto senagai sponsor dari Multiply memeberikan penjelesan tentang Multiply yang sekarang banyak digunakan untuk Online Shopping. Terakhir ada beberapa pertanyaan yang diberikan Mas Adhi dari GrandIndo. Dan pastinya goodie bag yang lucu dan beberapa voucher .Terimakasih Katsusei , Fimela dot Com, Grand Indonesia dan Multiply.
Sebagian peserta (discan dari Moments To Go)
Yok siapa yang belum mencoba hidangan di Katsusei,silakan datang,sangat rekomendasi buat dicoba.

No comments:

Post a Comment